Herrie Tegaskan Tidak Dipecat

JABARNEWS | BANDUNG – Herrie Setyawan memastikan jika dirinya tidak dipecat oleh Persib Bandung. Kabar dipecatnya Herrie sebagai asisten Persib mencuat karena dalam beberapa hari ini dirinya tidak terlihat dalam sesi latihan skuat Maung Bandung.

Herrie mengatakan terserah orang mau berkata apa mengenai statusnya dia sekarang. Tapi yang pasti, saat ini dirinya ingin fokus ke pekerjaannya sebagai PNS di Dispenda.

“Kalau pemecatan mah tidak yah, status saya tidak dipecat.Ya, biarkan saja orang berkata apa, saya ingin fokus ke pekerjaan saya sebagai PNS di Dispenda. Memang dari pemerintah saya disuruh memilih, agar saya juga lebih konsen dipekerjaan,” ujar Herrie saat dihubungi, Sabtu (28/4/2018).

Baca Juga:  Danau Toba Kembali Diguncang Gempa Bumi Magnitudo 2,1

Asisten pelatih berkepala plontos ini menyebutkan sebenarnya dia sudah tidak bersama Persib selama satu pekan. Diceritakannya, usai Persib menjalani pertandingan melawan Arema FC dirinya diminta untuk memilih antara pekerjaannya sebagai PNS atau asisten pelatih Persib. Asisten pelatih yang bergabung sejak musim 2013 ini pun memilih pekerjaannya sebagai PNS.

“Saya pilih fokus sama pekerjaan sebagai PNS karena bagaimana pun juga harus ada yang dikorbankan,” ungkapnya.

Dalam karier kepelatihannya, sebenarnya Herrie sendiri baru menuntaskan kursus kepelatihan lisensi A AFC dan sudah dinyatakan lulus. Tentunya sangat disayangkan jika dengan lisensi itu tidak dimanfaatkannya menjadi seorang pelatih.

Baca Juga:  Kosong Nih, 71 SD Di Bandung Barat Tak Punya Kepala Sekolah

Herrie yang juga mantan pemain Persib ini menyebutkan untuk saat ini memang belum ada rencana apapun untuk kariernya sebagai pelatih. Disebutkannya saat ini dia ingin menikmati dulu pekerjaannya sebagai PNS. Karena menurutnya sejak dulu fokusnya selalu terbagi antara latihan dan kantor.

“Mungkin ini jalannya ya. Untuk saat ini saya ingin nikmati dulu pekerjaan saya sebagai PNS, karena dari dulu fokus saya terbagi. Saya harus latihan, saya harus ke kantor. Mungkin saat ini saya waktunya menikmati rutinitas sebagai PNS yang datang jam 7.30 WIB dan pulang 16.30 WIB , mengalir saja,” ungkapnya.

Baca Juga:  Medina Zein Dikabarkan Miskin Usai Dipenjara, Tien Wartini Buka Suara

Ditanya bagaimana komunikasinya dengan pemain, Herrie menegaskan masih bersilaturrahmi. Semua masih terjalin baik.

“Saya tetap komunikasi dan menjaga silaturahmi dengan pemain, memang ada pemain yang menanyakan kabar saya, benar atau tidak,” tegasnya.

Saat ditanyakan mengenai rumor hubungannya yang tidak harmonis dengan pelatih Persib, Mario Gomez, Herrie hanya menjawab lebih baik saat ini mendoakan Gomez agar bisa mengangkat prestasi Persib.

“Insya Allah, kita doakan saja Persib ke depan bisa berprestasi. Kita tetap jaga hubungan baik dengan pelatih, kitakan sama-sama pelatih,” tutupnya. (Ati)

Jabarnews | Berita Jawa Barat