Ingin Pernikahan Berjalan Langgeng? Begini Tips dari Luhut Binsar Pandjaitan

JABARNEWS | BANDUNG – Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan merayakan ulang tahun pernikahan yang ke-50 tahun bersama istrinya Devi Simatupang.

Momen kebahagian tersebut Luhut Binsar Pandjaitan pamerkan melalui akun Facebooknya, Sabtu 27 November 2021.

“Pikiran saya berpetualang ke-50 tahun yang lalu, ketika awal mula saya mengucap janji di hadapan Tuhan YME, dan di depan wanita yang saya pilih sebagai pasangan hidup saya hingga saat ini.” tulis Luhut.

Baca Juga:  Merdeka Belajar, Para Siswa di Ujung Barat Purwakarta Diajarkan Soal Ini

Baca Juga: Media Sosial Turut Sebarkan Informasi, Seminar AMSI Jabar Ungkap Keunggulan Media Online

Dalam Facebook tersebut juga Luhut Binsar Pandjaitan mengunggah sebuah video yang di dalamnya ada beberapa foto Luhut bersama sang istri.

Dalam akun Facebooknya, Luhut juga membeberkan tips agar pernikahan dapat berjalan langgeng, seperti halnya keluarganya yang memasuki usia pernikahan 50 tahun.

Baca Juga:  Ternyata Ini Kesalahan yang Sering Dilakukan Wanita saat Menjalin Cinta

“Maka ketika saya ditanya bagaimana caranya menjaga pernikahan agar awet sampai 50 tahun,” ucap Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Juga: AMSI Jabar Dilantik, Wagub Uu Ruzhanul Ulum Ajak Kolaborasi Media dengan Pemerintah

“Saya katakan bahwa saling mengerti dan saling percaya adalah kunci utamanya,” ungkap Luhut Binsar Pandjaitan.

Luhut Binsar Pandjaitan juga menambahkan agar kiranya pasangan di dalam rumah tangga dapat dianggap sebagai rekan atau partner.

Baca Juga:  Kasus Penangkapan Oknum MUI yang Terlibat Teroris, Mahfud MD Tanggapi Ini

“Perlakukanlah pasanganmu sebagai partner atau teman dalam hal apapun,” kata Luhut Binsar Pandjaitan.

Baca Juga: Bangun Eksistensi, AMSI Tekankan Perusahaan Media Sehat dengan Konten Berkualitas

“Pebedaan pendapat dan masalah adalah niscaya, tetapi selama ada cinta dan respect antar satu sama lain semua akan baik-baik saja,” jelas Luhut. (Dodi)***