Transaksi Esek-esek Terkuak Lewat Jebakan Polisi

JABARNEWS | KARAWANG – Kesucian bulan Ramadan tak mengendurkan langkah mucikari mencari mangsa. Buktinya, mucikari yang biasa menggaet pelanggan si hidung belang di wilayah Karawang Barat ini berhasil diciduk oleh anggota dari Polres Karawang saat operasi penyakit masyarakat (Pekat) Lodaya, akhir pekan lalu.

Kasubag Humas Polres Karawang, AKP Marjani, mengatakan, dalam operasi itu petugas berhasil menciduk seorang mucikari berinisial K alias Engkus (40), setelah sebelumnya berpura-pura menjadi calon pelanggan.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Keuangan 8 Juni 2022, Pemilik Rasi Bintang Virgo dan Scorpio

“Kita tangkap K alias Engkus saat melakukan transaksi di hotel,” ujarnya, dikutip laman Radar Karawang, Senin (28/5/2018).

Dikatakannya, saat penangkapan, petugas yang berpura-pura menjadi pelanggan menghubungi K melalui telepon untuk memesan perempuan. Setelah tawar menawar akhirnya disepakati dan bertemu hari Jumat (18/5/2018) malam. Besaran tarif yang disepakati yaitu Rp 500 ribu, belum termasuk harga sewa hotel.

Baca Juga:  Nekat Gelapkan Motor, Emak-emak di Tasikmalaya Harus Mendekam di Balik Jeruji

“Kemudian petugas menemui K di hotel tersebut. Tidak lama sekira pukul 20.30 korban (perempuan yang didagangkan K) datang. Kemudian petugas memberi uang tips kepada K senilai Rp 100.000, lalu membawa korban ke kamar hotel,” katanya.

Baca Juga:  Kesadaran Masyarakat Kurang, Polres Purwakarta Tilang Ribuan Kendaraan

Marjani menambahkan, setelah itu, petugas menangkap K dan mengamankan korban. Tersangka merupakan orang yang menawarkan jasa esek-esek di tempat kejadian perkara (TKP) di hotel dan kolam renang PR Karawang.

“Pelaku merupakan target operasi pekat Lodaya 2018 oleh Unit IV PPA Polres Karawang,” katanya. (Des)

Jabarnews | Berita Jawa Barat