Murah dan Berkualitas, Ini Keunggulan Ponsel Entry Level yang Perlu Diketahui

JABARNEWS | BANDUNG – Saat ini sudah banyak beredar di pasaran smartphone dengan kualitas tinggi dengan harga yang murah. Ponsel dengan harga miring dikategorikan sebagai entry level pun banyak bermunculan dari berbagai vendor.

Anda tidak perlu khawatir mengenai kualitas dari entry level smartphone, meskipun dibandrol dengan harga murah kualitas smartphone ini tetap bagus dan mumpuni. Jika anda sedang mencari smartphone dengan harga terjangkau dan kualitas yang bagus, ada banyak ponsel vivo terbaru keluaran 2021 yang bisa anda jadikan pilihan.

Berikut Ini ada info mengenai beberapa keunggulan ponsel entry level yang bisa jadi pertimbangan jika ingin ganti ponsel ke model terbaru.

1. Layar Berukuran Besar

Ponsel entry level umumnya dibekali dengan layar berukuran 6 inci ke atas yang tentu saja sangat cocok untuk anda yang sering menonton film atau menyunting video menggunakan ponsel.

Misalnya saja vivo Y12s yang berharga 1 jutaan hadir dengan layar 6,51 inci dan sudah resolusi HD Plus (720×1600 piksel), kerapatan piksel 270 ppi dan rasio 20:9. Selain itu, layar Vivo Y12s juga terbuat dari tipe IPS LCD yang diklaim tidak akan memakan baterai terlalu banyak serta memiliki sudut pandang yang baik.

Layar ponsel dengan resolusi dan ukuran piksel seperti yang disebutkan memang sudah biasa di standard smartphone dengan harga di bawah 2 jutaan.

Baca Juga:  Polisi Belawan Ditusuk saat Gerebek Bandar Narkoba, Senpi Sempat Dirampas

2. Baterai Tahan Lama

Jika Anda termasuk orang yang sering menggunakan ponsel pintar untuk bermain game, menonton film atau membuat konten, anda tidak perlu khawatir karena ponsel entry level pun saat ini minimal dibekali baterai berkapasitas 4.000 mAh yang tergolong besar dan tahan dipakai seharian untuk aktivitas ringan.

Dengan begini Anda tidak perlu khawatir jika anda tidak membawa power bank atau kabel charger saat keluar rumah. Umumnya baterai berkapasitas besar seperti itu dapat bertahan lebih dari satu hari penuh dalam satu kali cas.

Dan jika digunakan untuk aktivitas yang lebih berat, seperti main game atau streaming video, baterai berkapasitas 4.000 mAh dapat bertahan di kisaran waktu 5-8 jam tergantung model ponsel yang Anda beli.

3. Reverse Charging

Jika Anda berpikir bahwa teknologi reverse charging hanya ada di ponsel flagship hingga mid range, ponsel entry level pun juga ada yang punya kemampuan ini. Seperti vivo Y12s contohnya.

Ponsel ini memiliki fitur reverse charging yang dapat membantu anda melakukan pengisian daya pada ponsel lainnya dengan cara menggunakan kabel OTG yang dihubungkan ke Vivo Y12s.

Sederhananya, Vivo Y12s dapat anda jadikan power bank. Fitur ini tentu saja akan sangat membantu penggunanya.

Baca Juga:  Wabup Majalengka: Pers Harus Jadi Pelopor Pembangunan

Baterai Vivo Y12s yang tahan lama juga akan tetap aman meskipun anda harus melakukan pengisian daya ponsel lain dan tetap menggunakan Vivo Y12s untuk keperluan lain seperti mengirim pesan atau bermain media sosial.

4. Dibekali Beragam Jenis Sensor

Meski berada di urutan paling bawah dalam silsilah ponsel, namun kelas entry level pun sudah dibekali berbagai sensor penting untuk menunjang performa ponsel tersebut.

Kegunaan sensor yang ada pada ponsel ini sendiri bermacam-macam, mulai dari untuk membuka kunci ponsel hingga bermain game. Terdapat 4 sensor yang umumnya ada pada ponsel saat ini; proximity, sidik jari, accelerometer dan kompas.

Sensor sidik jari tentu saja untuk mengamankan perangkat ponsel tersebut dari orang yang tidak berkepentingan mengaksesnya. Lalu sensor kompas dapat digunakan untuk mencari arah mata angin atau arah kiblat. Sementara itu, sensor accelerometer dapat mengukur kecepatan objek dan proximity merupakan sensor yang menjadi pengaman layar sentuh dari sentuhan yang tidak disengaja.

5. SoC yang Dapat Diandalkan

Anda tidak perlu khawatir mengenai performa & kemampuan ponsel entry level karena ponsel pintar ini dilengkapi dengan SoC yang dapat diandalkan untuk kebutuhan sehari-hari. Umumnya untuk chipset ponsel entry level menggunakan Snapdragon seri 400 yang masih handal untuk kelas ponsel tersebut.

Baca Juga:  Sering Sedekah, Tukang Es Cuing Asal Mirat Bisa Berangkat Haji

Ada juga chipset MediaTek yang juga sering dipakai di ponsel entry level. Penggunaan chipset ini tergantung brand ponsel yang Anda beli. Selain itu prosesornya pun sudah menggunakan octa-core sehingga performanya tetap mumpuni walaupun masuk level terendah di industri smartphone.

6. Desain dan Warna yang Trendi

Ponsel entry level seringkali menyasar konsumen anak muda atau orang yang baru beralih dari feature phone ke smartphone. Tak heran dari segi desain ponsel saat ini tergolong tipis, ringan dan mudah dibawa. Warna-warna perangkatnya pun beragam. Mulai dari warna standar seperti hitam atau gold, tapi pilihan warna ponsel saat ini begitu beragam sehingga membuatnya terlihat modis dan trendi.

Nah itulah tadi pembahasan mengenai berbagai keunggulan ponsel entry level yang perlu diketahui. Jika Anda jeli memilih produk, maka Anda bisa mendapatkan ponsel entry level murah dan berkualitas untuk dukung aktivitas sehari-hari. Anda bisa mencari berbagai model ponsel dari berbagai merek dengan mudah lewat situs blibli lho! Tinggal checkout dan tunggu paket di antar ke rumah. (Adv)