Pileg 2019, PKS Majalengka Targetkan 10 Kursi

JABARNEWS | MAJALENGKA – ‎Meski saat ini baru memiliki 4 kursi di DPRD Kabupaten Majalengka, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menargetkan 10 kursi pada Pileg 2019. Bahkan, 50 bacaleg telah didaftarkan ke KPUD pada menit-menit terakhir sebelum penutupan.

Ketua DPD PKS Majalengka, Asep Aminudin, mengatakan, untuk menarik simpati masyarakat, PKS telah mendaftarkan sedikitnya 50 bakal caleg ke KPUD. Dengan lebih banyak bacaleg yang ikut, diharapkan sosialisasi kepada masyarakat juga lebih efisien.

Baca Juga:  Herman Suherman Sebut Ada Penutupan Jalan saat Car Free Day di Cianjur, Ini Lokasinya

“Dari 50 bacaleg itu, 30 persennya adalah kaum perempuan. Kita memahami betul dan menerapkan aturan itu, harus ada keterwakilan perempuan,” ungkapnya, Kamis (19/7/2018).

Baca Juga:  Siapa Suka Menunggu? Lima Zodiak Ini Dikenal Harus Serba Cepat

Asep menambahkan, ‎target untuk Pileg 2019 di DPRD Majalengka yakni 10 kursi. Target tersebut telah berdasarkan perhitungan dan hasil evaluasi, bahwa harus ada penambahan 6 kursi di Pileg tahun depan.

Baca Juga:  Program Gempungan Berhasil Tekan Laju Pertumbuhan Penduduk di Purwakarta

“Ya pada intinya harus bertambah 20 persen, harus lebih baik dari hari ini. Kalau sekarang kita, PKS itu baru ada 4 kursi. Kita target 10 kursi,” ungkapnya. (Rik)

Jabarnews | Berita Jawa Barat