Daerah

Siswa SLB Negri Subang Galang Dana Untuk Korban Gempa Sulteng

×

Siswa SLB Negri Subang Galang Dana Untuk Korban Gempa Sulteng

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | SUBANG – Puluhan siswa Sekolah Luar Biasa (SLB ) Negeri Subang melakukan aksi sosial penggalangan dana untuk para korban gempa dan tsunami yang melanda Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng), Senin (15/10/2018).

Kegiatan itu dipusatkan di sekitar jalan di Taman Teritorial Makodim 0605/Subang.

Aksi penggalangan dana yang dilakukan oleh sejumlah siswa dengan diiringi musik yang dimainkan oleh para siswa itu, masyarakat silih berganti memasukkan uang ke dalam kardus bertuliskan “Penggalangan Korban Gempa dan Tsunami”.

Baca Juga:  Purwakarta Masuk Kota Perintis Smart City

“Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian disabilitas yang sama-sama memiliki kepedulian ingin membantu sesama, yaitu para korban gempa di Sulteng,” kata Kepala Sekolah SLB Negeri Subang, Yadi Haryadi, saat ditemui di lokasi

Baca Juga:  Lokasi SIM Keliling kota Bandung Hari Ini Jumat 4 November 2022

Dikatakannya, kegiatan ini sebagai bagian untuk menumbuhkan rasa empati siswa terhadap peristiwa yang dialami oleh masyarakat di Sulawesi Tengah.

“Walau dalam kekurangan, tapi kita ingin memberi dan membantu masyarakat yang terkena musibah,” ucapnya.

Baca Juga:  Dedi Mulyadi Pimpin Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Di Jawa Barat

Kata Yadi, untuk bantuan nanti akan diserahkan kepada korban bencana melalui Kodim 0605 Subang.

“Besok kita akan menyerahkannya ke Pak Dandim, karena kita akan melakukan penggalangan dana hari ini, dan besok,” pungkasnya. (Mar)

Jabarnews | Berita Jawa Barat

 

Tinggalkan Balasan