Yoyo Tegaskan Pembinaan Pemain Persib U-19 Akan Terus Berlanjut

JABARNEWS | BANDUNG – General Manager Dilat Persib, Yoyo S.Adiredja ingatkan pemain Persib U-19 untuk tidak cepat puas dengan prestasi yang sudah dicapainya saat ini. Seperti diketahui tim yang dijuluki Maung Ngora itu berhasil keluar sebagai Juara Liga 1 U-19 2018, setelah mengalahkan Persija U-19 dengan skor 1-0 di babak final yang berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Senin (25/11/2018).

Baca Juga:  Duh,,,Persib Kontra PSKC Batal Digelar

Yoyo mengatakan sebagai pemain muda karier para penggawa Persib U-19 masih panjang jadi jangan cepat berpuas diri. Mereka, kata Yoyo harus terus bangun diri untuk menjadi pemain profesional, baik jadi pemain inti Persib Bandung maupun Timnas.

Terlebih, lanjut dia, ke depannya masih ada kompetisi yang bisa diikuti para penggawa Persib U-19 ini. Bahkan tidak menutup kemungkinan untuk pemain yang potensial dan sudah siap mereka bisa melanjutkan ke tim senior.

Baca Juga:  Enggan Komentari Denda Rp.75 Juta, Persib Fokus Lawan Persija

“Saya dengar tahun depan ada kompetisi U-16, U-18 dan U-20. Jadi tim ini bisa terus bermain. Tapi diharapkan ada yang gabung ke senior,” ujar Yoyo, Selasa (27/11/2018) malam.

Pada kesempatan itu Yoyo pun menyampaikan pembinaan terhadap para pemain Persib U-19 itu akan terus berlanjut. Mengingat saat ini Diklat Persib sendiri masih memiliki satu tim di Liga 3, yaitu Maung Anom.

Baca Juga:  Sedang Proses Naturalisasi, Persib Berpeluang Rekrut Fabiano Beltrame

“Untuk program pasti ada karena ada Liga 2 dan Liga 3. Jadi sejumlah pemain pun bisa promosi karena kita punya tim di Liga 3, Maung Anom,” tegasnya. (ely)

Jabarnews | Berita Jawa Barat