Eka Akui Belum Pantas Disebut Legend

JABARNEWS | BANDUNG – Eka Ramdani merasa belum pantas disebut sebagai legend Persib Bandung. Eka menjadi salah satu pemain yang mendapatkan penghargaan berupa plakat dan sertifikat dari Viking Persib Club (VPC) pada acara Tribute To The Legends di Kuku Mama, Kamis (24/1/2019).

Baca Juga:  Setelah Berkenalan Di Facebook, Wanita Asal Sukabumi Ini Ditipu Dan Tersesat Di Cilacap

Selain Eka, penghargaan pun diberikan VPC kepada Atep, Airlangga Sucipto dan Tony Sucipto.

Dikatakan Eka dirinya masih jauh dari yang namanya legend. Sebab, dia merasa belum memberikan gelar juara untuk tim kebanggaan warga Jabar tersebut.

“(Merasa legends) Jauh lah yah, masih ada mantan-mantan pemain yang lebih pantas disematkan namanya sebagai legend. Tapi saya menghargai penghargaan yang sudah diberikan Viking. Tapi Alhamdulillah, terima kasih banyak Viking termasuk bobotoh Persib sudah dukung saya setiap Persib bertanding di luar maupun diluar Bandung,” ujar Eka kepada wartawan.

Baca Juga:  BIJB Lebih Luas Dibandingkan Bandara Di India

Disebut sebagai legend, Eka mengaku tak merasa beban menyandang nama tersebut. Eka beralasan karena dia tidak pernah merasa menjadi legend.

Baca Juga:  Harga Avtur Yang Tidak Teratur

“Yang jadi beban itu kalau kita merasa seperti itu. Buat saya hormati penghargaan saja,” tegasnya. (Ely)

Jabarnews | Berita Jawa Barat