Nasional

Anggota PPS Resmi Dilantik, Berikut Pesan dari KPU Kabupaten Bandung

×

Anggota PPS Resmi Dilantik, Berikut Pesan dari KPU Kabupaten Bandung

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bandung, Agus Baroya telah melantik anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bandung 2020.

Baca Juga:  Polda Jabar Tetapkan Tiga Oknum KAMI yang Menganiaya Polisi

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya pelantikan tersebut hanya diwakili oleh 3 orang anggota PPS serta ditayangkan secara langsung melalui aplikasi zoom, Senin (15/06/2020).

Agus mengatakan, pihaknya optimis bisa melaksanakan Pilkada dengan optimal meskipun ditengah pandemi Covid-19.

Baca Juga:  Turis Keluyuran, Warga Cempedak Lobang Resah di Tengah Pandemi Corona

“Pesan saya kepada semua anggota PPS niatkanlah berkontribusi dengan ikhlas. Kedua, baca, pelajari dan pahami seluruh pedoman kerja kita,” kata Agus.

Selain itu, Dia meminta kepada anggota PPS untuk senantiasa membangun komunikasi dan sinergitas sesama anggota PPS.

Baca Juga:  Detik-detik Angin Puting Beliung Luluhlantakkan Ratusan Rumah di Bekasi

“Di segala kegiatan jelang pilkada, kepada anggota PPS untuk tetap mengikuti protokol kesehatan,” tutupnya. (Rnu

Tinggalkan Balasan