Gabungan Mahasiswa Duduki DPRD Kota Tasikmalaya, Tolak Sejumlah Kebijakan Pemerintah

Gabungan mahasiswa menduduki DPRD Kota Tasikmalaya pada Jumat (8/4/2022). (Foto: sinarjabar.com)

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Gabungan mahasiswa Tasikmalaya menduduki gedung DPRD Kota Tasikmalaya dalam unjuk rasa yang dilakukan pada Jumat (8/4/2022). Dalam aksinya mereka menuntut wacana penundaan Pemilu dan perpanjangan masa jabatan presiden tiga periode.

Baca Juga:  Lah! Gerakan Milenial Ini Sebut Harga BBM di Indonesia Murah Jika Dibanding Negara Lain

Tak hanya itu, mahasiswa juga meminta pemerintah untuk mengkaji kembali kenaikan bahan bakar minyak non subsidi dan menuntut menurunkan harga minyak goreng.

Para mahasiswa datang konvoi kendaaran menuju gedung DPRD Kota Tasikmalaya. Setibanya di lokasi, mahasiswa kemudian merangsek masuk ke dalam area gedung DPRD Kota Tasikmalaya.

Baca Juga:  Polisi Beri Penjelasan Terkait Aksi Demo Mahasiswa di Depo Pertamina Tasikmalaya yang Berakhir Ricuh

Sejumlah petugas kepolisian dari Polresta Tasikmalaya berjaga di lokasi untuk mengamankan jalannya aksi mahasiswa. Para mahasiswa satu persatu mulai berorasi menyuarakan tuntutan mereka.

Baca Juga:  DPRD Jabar Desak Pemerintah Evaluasi Kembali Kenaikan Harga BBM Subsidi

Ketegangan sempat terjadi antara mahasiswa dan petugas kepolisian yang berjaga. Hal ini disebabkan oleh para mahasiswa mencoba menerobos masuk ke dalam gedung.