Aura Kasih Ditunjuk Jadi Duta Pariwisata Bandung Barat, Ini Alasannya

Potret Aura Kasih. (Foto: Instagram @aurakasih)

JABARNEWS | BANDUNG BARAT – Penyanyi dan aktris, Aura Kasih didapuk menjadi Duta Pariwisata Kabupaten Bandung Barat (KBB). Penunjukan ini dilakukan langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan.

Aura Kasih didapuk menjadi Duta Pariwisata pada saat peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) KBB ke-15 pada Sabtu (19/6/2022). Perasaan senang pun ditujukan Aura Kasih lantaran diberikan kepercayaan untuk mempromosikan pariwisata KBB.

Baca Juga:  Resmikan SKA Bale Lembang, Mensos Risma Ingin Berikan Kesempatan yang Sama Bagi Disabilitas dan Warga Miskin

Dia mengaku, sebagai Duta Pariwisata harapannya bisa mengenalkan obyek wisata KBB hingga ke luar negeri. Melalui promosi ini, sektor wisata di KBB bisa kembali menggeliat pasca dihantam Covid-19.

Baca Juga:  Satu Pasien Covid-19 Varian XBB di Kota Bandung Dinyatakan Sembuh

“Saya ingin ikut mempromosikan potensi yang ada di Kabupaten Bandung Barat hingga mancanegara. Saya juga ingin berkontribusi untuk para pelaku UMKM di Bandung Barat yang terdampar langsung pandemi Covid-19,” katanya.

Baca Juga:  DPRD Jabar Dorong Potensi PAD dari Sektor Luar Pajak

Kawasan pariwisata di Bandung Barat sendiri bukanlah hal asing bagi Aura Kasih. Sebab, dirinya kerap menghabiskan waktu liburannya di Bandung Barat.