Perkuat Jati Diri Bangsa, Forum TBM Jawa Barat Gelar Kemah Literasi di Sumedang

Pembukaan Kemah Literasi di Bumi Perkemahan Kiara Payung, Sukasari, Kabupaten Sumedang. (foto: istimewa)

JABARNEWS │ SUMEDANG – Kemah Literasi Jawa Barat yang digelar oleh Pengurus Wilayah Forum Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Provinsi Jawa Barat resmi dibuka, Jumat (2/9/2022).

Kemah Literasi yang dipusatkan di Bumi Perkemahan Kiara Payung, Sukasari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tersebut dibukan langsung oleh Ketua Forum TBM Jawa Barat, Aam Siti Aminah sekitar pukul 13.30 WIB.

Baca Juga:  Polda Jabar Buka Hotline Pengaduan Arisan Bodong Sumedang, Catat dan Laporkan!

Diketahui, Kemah Literasi Jawa Barat ini merupakan salah satu program kegiatan dari Pengurus Wilayah Forum TBM Provinsi Jawa Barat yang dilaksanakan setiap dua tahun sekali.

Namun selama dua tahun berturut-turut, yakni 2017 dan 2019, kegiatan sempat tertunda. Akhirnya kemah pun terlaksana pada tahun ini.

Pada tahun ini, Kemah Literasi Jawa Barat mengusung tema “Literasi Budaya Bandung Purba” dengan tagline “Perkuat Jati Diri Bangsa”. Kegiatan yang diikuti oleh 200 peserta dari berbagai Kota/Kabupaten di Jawa Barat kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, 2-4 September 2022.

Baca Juga:  Informasi Jadwal Imsak Hari Ke-27 Untuk Wilayah Kota Bandung

Dalam sambutannya, Aam Siti Aminah menyebutkan, Kemah Literasi Jawa Barat merupakan sebuah rangkaian kegiatan program Literasi Budaya Bandung Purba yang bekerjasama dengan Direktorat Kebudayaan Kemendikbudristek RI.

Baca Juga:  Majalengka Kirimkan 27 Cabor Untuk Porda Jabar

“Kegiatan ini termasuk rangkaian kegiatan dari program Literasi Budaya Bandung Purba, yang sebelumnya ada kegiatan pendampingan kepenulisan tentang Literasi Budaya Bandung Purba, pada bulan ini dilanjut Kemah Literasi Jawa Barat dan bulan depan kegiatan Panggung Budaya sebagai penutup rangkaian program,” ujar Aam.