Sebut TNI Seperti Gerombolan, Effendi Simbolon Menciut Mohon Maaf

Sebut TNI Seperti Gerombolan, Effendi Simbolon Menciut Mohon Maaf

JABARNEWS | BANDUNG – Politikus PDIP yang juga anggota DPR RI dari Komisi I, Effendi Simbolon. Akhirnya meminta maaf setelah melontarkan ucapan yang dianggap menyinggung institusi TNI.

Effendi Simbolon menyampaikan permohonan maafnya atas ucapannya yang mengatakan TNI seperti gerombolan, namun demikian dalam klarifikasinya ia mengaku tidak bermaksud untuk menyinggung dan kiranya tidak disalah artikan.

“Dari lubuk hati yang paling dalam, saya mohon maaf atas apapun perkataan saya yang menyinggung siapapun dia,” ujar Effendi Simbolon di depan para wartawan di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, 14 September 2022.

“Dari tamtama, bintara, sampai perwira, bahkan para sesepuh, para pihak yang tidak nyaman dengan perkataan diartikan lain,” lanjutnya.

Lebih lanjut Effendi Simbolon juga mengaku bahwa ucapannya tersebut tidak bermaksud stigmakan TNI seperti gerombolan.