Persiapan Piala Dunia dan Asia, Timnas Indonesia U-20 Jalani TC di Turki-Spanyol Selama Dua Bulan

Pemain Tim Nasional Indonesia U-20 berlatih di Turki pada Minggu (16/10/2022). (Foto: Twitter/@pssi).

JABARNEWS | BANDUNG – Tim nasional (Timnas) Indonesia U-20 menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki dan Spanyol selama dua bulan untuk mempersiapkan Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga:  DPTHP Ditetapkan, Ini Kata Bawaslu Subang

“Di sana, pemain harus bekerja keras, disiplin, fokus dan terus berupaya meningkatkan kemampuan,” kata Pelatih timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong dalam laman PSSI, Minggu (16/10/2022).

Baca Juga:  Erick Thohir Kembali Siapkan Lawan Kuat untuk Timnas Indonesia, Brasil Atau Portugal?

Sementara itu, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengharapkan 34 pemain yang mengikuti TC mengikuti arahan sang pelatih.

Iriawan meminta Ronaldo Kwateh dan kawan-kawan menjaga disiplin selama di Turki dan Spanyol.

Baca Juga:  Mahfud MD: Kasus Hukum Johnny G Plate Tidak Terkait Pemilu 2024

“Ikuti instruksi pelatih dan jangan berbuat aneh-aneh yang bisa mencoreng tim maupun bangsa Indonesia secara keseluruhan,” kata Iriawan.