Ngeri! Setelah 37 Jam Lebih, Kebakaran Gudang Triplek di Bandung Mulai Padam

Kebakaran Gudang Triplek di Kota Bandung. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung melaporkan bahwa kebakaran di sebuah gudang penyimpanan triplek di kawasan Cijagra, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung mulai padam setelah 37 jam lebih.

Baca Juga:  Penjelasan Polisi Soal Tewasnya Bocah 12 Tahun di Depok, Diduga Korban Kekerasan

Kabid Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan Diskar PB Kota Bandung Yusuf Hidayat mengatakan kini bara api telah mengecil.

Dia menyebutkan bahwa para petugas menurutnya masih berproses untuk memastikan tidak ada lagi titik api.

Baca Juga:  Kasus Covid 19 di kota Bandung Meningkat

“Jadi masih dalam upaya pemadaman usai api besar, sekarang diakukan pendinginan,” kata Yusuf di Kota Bandung, Rabu (26/10/2022).

Kebakaran tersebut telah terjadi sejak Senin (24/10/2022) pukul 20.35 WIB. Kebakaran di lahan sekitar 2.000 meter persegi itu menghanguskan hampir seluruh area gudang.

Baca Juga:  7 Club Basket Mengadu ke DPRD Terkait Atlet Luar Daerah di Bawah Umur, Dilarang Ikut  Berkompetisi di Kota Bandung