Banjir Rendam Kabupaten Batubara, Ketinggian Air Lebih dari Dua Meter

Banjir
Ilustrasi Banjir. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | BATUBARA – Banjir di Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara, Sumatera Utara, ratusan jiwa mengungsi ke posko darurat yang disediakan pemerintah setempat.

Pantauan di lapangan, kawasan terdampak banjir di Dusun 8 Kemuning, Desa Simpang Gambus dan Desa Gambus Laut, Kecamatan Lima Puluh, Kabupaten Batubara.

Baca Juga:  Petugas DKP3 Kota Sukabumi Temukan Cacing Hati pada Daging Kurban, Amankah?

Ratusan jiwa terpaksa mengungsi ke rumah keluarga dan di posko darurat yang disediakan Dinas Sosial dan BPBD setempat.

Salah satu warga, M Isa (76) mengatakan, banjir mulai menggenangi pemukiman warga sejak Selasa (16/11/2022) dinihari. Air cepat masuk ke pemukiman warga akibat meluapnya sungai Simpang Gambus.

Baca Juga:  Terendam Banjir 1 Meter, Warga Sei Rampah Serdang Bedagai Pilih Tinggalkan Rumah

“Rumah hampir tenggelam, ketinggian air 2,7 meter, ” Katanya, Senin (21/11/2022).