Ragam

KPK Disebut sedang Mengincar Cak Imin, Ini Kasusnya

×

KPK Disebut sedang Mengincar Cak Imin, Ini Kasusnya

Sebarkan artikel ini
Cak Imin
Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Muhaimin Iskandar. (Foto: DPR RI).

JABARNEWS │ JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) disebut sedang mengincar Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau Cak Imin. Kasus apa?

Informasi yang dihimpun, Lembaga antiruswah tersebut sedang melakukan penyelidikan terkait dugaan korupsi yang terjadi pada tahun 2012 dalam pengadaan sistem proteksi Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di lingkungan Kementerian Tenaga Kerja (Kemenaker).

Baca Juga:  Penuhi Protokol Kesehatan, Peserta Fellowship PJT II Wajib Ikuti Rapid Test

Saat itu, Cak Imin menjabat sebagai Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans). Sempat redup, kasus ini kembali mencuat hanya selang beberapa hari deklarasi pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar sebagai pasangan capres dan cawapres.

Baca Juga:  KPK Dalami Kasus Pembagian Kuota Pengadaan Bansos Presiden

Direktur Penyidikan sekaligus Plt Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur mengungkapkan ada kemungkinan semua pejabat yang menjabat pada tahun tersebut akan dipanggil dan diperiksa terkait kasus dugaan korupsi tersebut.

Baca Juga:  Beberapa Pemain Besar La Liga Siap Merumput di EPL

“Karena kita mau mendapatkan informasi yang sejelas-jelasnya. Semua yang terlibat akan kami minta keterangannya,” kata Asep Guntur di Gedung Juang, kawasan Gedung Merah Putih KPK, Jumat (1/9/2023).

Pages ( 1 of 3 ): 1 23