Alokasi Anggaran Pilkada di Cianjur Capai Rp105 Miliar Lebih

Pilkada Serentak 2024
Wacana jadwal Pilkada Serentak 2024 dimajukan makin menguat. (foto: istimewa)

JABARNEWS | CIANJUR – Penyaluran anggaran untuk KPU dan Bawaslu sudah disalurkan sebesar 40 persen di tahun 2023 dan akan disalurkan kembali 60 persen di tahun 2024.

Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Cianjur Heri Suparjo mengalokasikan anggaran untuk penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, sebesar Rp105,07 miliar bersumber dari hibah Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2023-2024.

Baca Juga:  Resmikan Tiga Proyek di Cianjur, Ridwan Kamil Bilang Begini

“Total dana untuk KPU Cianjur sebesar Rp 81 miliar yang sudah disalurkan sekitar Rp 34,4 miliar tahun lalu, sedangkan untuk Bawaslu Cianjur total anggarannya Rp 24,07 miliar sudah disalurkan sekitar Rp 9,63 miliar,” kata Heri di Cianjur, Selasa (30/1/2024).

Baca Juga:  Pemkot Bandung Tertibkan PKL Yang Berada di Zona Merah

Dia menyebut, sehingga total anggaran untuk Pilkada Cianjur tahun 2024 yang sudah diserahkan ke penyelenggara pemilihan KPU dan Bawaslu Cianjur sekitar Rp42,03 miliar dari perubahan APBD 2023 untuk tahap pertama.

Baca Juga:  Pakar Ekonomi: Thrifting Bisa Rugikan Negara, Ini Penjelasannya

Tahap kedua, lanjut Heri, penyaluran paling lambat bulan Mei 2024 karena Pilkada 2024 di Cianjur akan digelar pada 27 November 2024, dana hibah yang diberikan untuk penyelenggara Pilkada berbeda dengan dana hibah pada umumnya karena setelah pencairan harus selesai berikut dengan surat pertanggungjawaban (SPJ).