Daerah

Solusi Macet Ciawi, Pemkot Bogor Geber Proyek Off-Ramp Jagorawi dan Jalur Lingkar Dalam

×

Solusi Macet Ciawi, Pemkot Bogor Geber Proyek Off-Ramp Jagorawi dan Jalur Lingkar Dalam

Sebarkan artikel ini
Bogor
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim. (foto: istimewa)

JABARNEWS | BOGOR – Pemerintah Kota Bogor resmi memulai langkah besar untuk mengurai simpul kemacetan di wilayah selatan. Memasuki tahun 2026, sejumlah proyek infrastruktur strategis mulai dikerjakan, mulai dari pembukaan akses baru Tol Jagorawi hingga kelanjutan megaproyek jalan lingkar.

​Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyatakan bahwa salah satu fokus utama tahun ini adalah pembangunan off-ramp Ciawi 2. Akses keluar tol ini dirancang untuk memecah kepadatan di pintu keluar Ciawi yang selama ini menjadi titik jenuh kendaraan. Jalur ini nantinya akan langsung terhubung ke kawasan Harjasari dan Rancamaya.

Baca Juga:  Pj Wali Kota Bogor Perintahkan BPBD dan Petugas Pemadam Kebakaran Lakukan Patroli Pohon, Ini Tujuannya

​”Ada banyak yang kita laksanakan pada tahun 2026. Salah satunya kita mulai membangun off-ramp Ciawi 2 dari Tol Jagorawi keluarnya di Harjasari, Rancamaya. Tujuannya memberikan akses bagi masyarakat yang ingin ke Bogor Selatan, jadi tidak perlu keluar di Ciawi,” ujar Dedie di Bogor, Senin, 26 Januari 2026.

Baca Juga:  Banjir dan Longsor Terjang Cibunian Bogor, Satu Warga Meninggal Dunia

​Membuka Keterisolasian Bogor Selatan

​Selain akses tol, Pemkot Bogor juga mempercepat pengerjaan Bogor Inner Ring Road (BIRR). Proyek jalan lingkar dalam ini telah memasuki tahap cut and fill pada Trase 3, yang membentang dari wilayah Pamoyanan hingga kawasan Bogor Nirwana Residence (BNR) dan Mulyaharja.

Baca Juga:  Jembatan Penghubung Desa Babakanmadang dan Desa Hambalang Amblas, Pemkab Bogor Lakukan Ini
Pages ( 1 of 3 ): 1 23