Amankan Libur Lebaran, Polisi di Purwakarta Dirikan Pos Pengamanan Objek Wisata

Wisata Purwakarta
Personel Polsek Cibatu di Pos PAM Wisata Kahuripan Cirangkong, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta. (Foto: Dok. Polsek Cibatu).

JABARNEWS | PURWAKARTA – Selain mendirikan Posko Pengamanan (Pos PAM) yang ada di Jalan Raya Sadang-Subang, tepatnya di Desa Ciparungsari, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta.

Dalam Operasi Ketupat Lodaya 2024, Kepolisian Sektor (Polsek) Cibatu juga dirikan pos PAM di objek wisata Kahuripan, yang ada di Desa Cirangkong, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Resahkan Warga Garut, Petugas Damkar Evakuasi Sarang Tawon

Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Cibatu, AKP Feri Kurniawan mengatakan Pos PAM di objek wisata Kahuripan ini didirilan dalam rangka pengamanan Libur Lebaran 2024, sehingga rangkaian pengamanan dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Baca Juga:  Iwan Setiawan Tunggu Bantuan Kemenhub Soal Pembangunan Underpass di Jalan Bomang Bogor

“Jadi Pos PAM ini sebagai upaya preventif Polsek Cibatu, Polres Purwakarta guna mencegah terjadinya tindak kriminal untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif di area objek wisata. Sebagimana arahan Pak Kapolres Purwakarta,” Feri, pada Minggu, 14 April 2024.

Baca Juga:  Kasus Covid-19 Alami Peningkatan, Ema Sumarna Minta Warga Kota Bandung Jaga Kesehatan dan Pakai Masker

Menurutnya, Pos PAM tersebut digaungkan personel Polsek Cibatu untuk memberikan imbauan secara humanis kepada masyarakat untuk selalu berhati-hati dalam berwisata.