Eman menjelaskan, komunikasi dengan Kementerian Agama berjalan lancar, bahkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi turut memberikan dukungan penuh terhadap rencana tersebut.
“Kami berdiskusi panjang. Pak Gubernur juga sepakat bahwa keberadaan embarkasi di Majalengka akan memudahkan masyarakat. Beliau bahkan sudah mengusulkannya langsung ke Menteri Agama,” jelasnya.
Lebih lanjut, Eman mengungkapkan bahwa anggaran pembangunan embarkasi sudah masuk dalam rencana, tinggal menunggu penetapan lokasi yang akan digunakan.
Salah satu investor disebut bersedia menghibahkan lahan seluas 20 hektare di sekitar kawasan Aero City, dekat dengan BIJB Kertajati.





