Daerah

Diduga Sopir Mengantuk, Bus Masuk Jurang di Rajapolah Tasikmalaya, Tiga Orang Tewas

×

Diduga Sopir Mengantuk, Bus Masuk Jurang di Rajapolah Tasikmalaya, Tiga Orang Tewas

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi, Kecelakaan, (Dodi/jabarnews)

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Sebuah bus yang membawa rombongan SD Jatinangor Kabupaten Sumedang terjun ke jurang sedalam 10 meter di Jalan Raya Jamanis, Desa Manggungsari, Kecamatan Rajapolah, Kabupaten Tasikmalaya. Diduga penyababnya karena sopir mengantuk.

Baca Juga:  Mangkrak Sejak Era Soeharto, Sirkuit Mandalika Lombok Digunakan Gelaran MotoGP 2021

Dalam insiden kecelakaan tunggal yang terjadi pada Sabtu (25/6/2022) sekitar pukul 00.30 WIB ini mengakibatkan tiga orang dikabarkan tewas, dan 56 penumpang lainnya luka-luka.

Plt Kasatlantas Polres Tasikmalaya Kota, Iptu Sony Alamsyah mengatakan, awal mula kecelakaan ini saat bus CTU bernopol B 7701 TGA yang dikemudikan Dedi Kurnia mendadak hilang kendali.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Siap Hadapi Potensi Krisis Ekonomi di Tahun 2023

Lanjutnya, bus yang membawa penumpang pelajar SD Jatinangor tersebut oleng dan terperosok ke jurang.

“Pengakuan sementara supir, saat melintasi jalan tersebut dalam keadaan mengantuk. Bus lalu tak dapat dikendalikan dan terperosok,” katanya melansir dari kapol.id.

Baca Juga:  Usai Minta THR ke PO Bus, Kepala BNN Kota Tasikmalaya Akhirnya Dicopot
Pages ( 1 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan