Digugat Dosen hingga Rektor Menundurkan Diri, Universitas Widyatama Diterpa Masalah Internal

Kampus Universitas Widyatama. (Foto: Istimewa).

2. Konflik Ahli Waris Yayasan Widyatama

Selain itu kini Yayasan Widyatama diterpa isu tak sedap lainnya, setelah kepengurusan yang baru, kini diemban oleh Roeshartono, menggantikan Djoko Roespinoedji.

Baca Juga:  Bupati Cirebon Minta Pesta Pernikahan Wajib Terapkan Protokol Kesehatan

Bahkan suksesi kepemimpinan Yayasan Widyatama dari Djoko Roespinoedji ke Roeshartono disinyalir diwarnai bentrok fisik antar kedua kakak beradik tersebut.

Isu lainnya yakni adanya pengerahan pasukan anti huru hara (PHH), untuk menghalau pendemo.

Baca Juga:  Ada Disini Lokasi SIM Keliling Purwakarta Senin 15 Mei 2023

Karena sempat beredar surat pemberitahuan dari pihak Polrestabes, tentang akan adanya demo para ahli waris ke UTama, di Jalan Cikutra No 204-A, Kota Bandung.

Baca Juga:  Nias Diguncang Gempa Bumi Bermagnitudo 3.5, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Ahli waris dimaksud adalah ahli waris tanah yang dikuasai pihak Yayasan Widyatama.