Selain penanganan fisik, pemerintah juga telah mengerahkan tim pemulihan trauma untuk mendampingi warga, khususnya anak-anak yang mengalami dampak psikologis akibat bencana.
Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Barat mencatat hingga saat ini dampak longsor yang terjadi pada Sabtu, 24 Januari 2026, meliputi 19 orang meninggal dunia, 73 orang masih dinyatakan hilang, 666 warga mengungsi, serta 51 unit rumah mengalami kerusakan berat. (Red)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News





