Daerah

Jabar Dapat Dua Rute Elektrifikasi Kereta Api, Herman Suryatman: Ini untuk Transportasi Massal

×

Jabar Dapat Dua Rute Elektrifikasi Kereta Api, Herman Suryatman: Ini untuk Transportasi Massal

Sebarkan artikel ini
Herman Suryatman
Sekda Jawa Barat Herman Suryatman. (Foto: Istimewa).

JABARNEWS | BANDUNG – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menyambut positif penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) terkait elektrifikasi jalur kereta api di wilayah Jawa Barat dan Banten.

Baca Juga:  Atalia Praratya Harap Target Imunisasi 3,4 Juta Anak Bisa Tercapai

Sekretaris Daerah (Sekda) Jawa Barat Herman Suryatman mengatakan, dalam kesepakatan tersebut Jabar mendapatkan dua rute utama yang akan segera dielektrifikasi, yakni Padalarang–Cicalengka dan Cikarang–Cikampek.

“Kita ketahui, setiap hari ada ratusan ribu masyarakat yang menggunakan transportasi publik kereta api, baik di kawasan Bandung Raya maupun Bodebek Raya,” ujar Herman di Bandung, dikutip Selasa (21/10/2025).

Baca Juga:  Penemuan Jasad Wanita dalam Koper di Semak-semak, Polisi Ungkap Ini

Ia menjelaskan, proyek elektrifikasi tersebut merupakan tindak lanjut konkret dari pertemuan antara Gubernur Jabar Dedi Mulyadi dan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi di Gedung Negara Pakuan, Kota Bandung, beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Immawan Randi Mahasiswa Kendari Tewas Tertembak saat Aksi Demo

“Alhamdulillah, setelah Pak Gubernur membangun komitmen dengan Pak Menteri Perhubungan, langsung konkret ditindaklanjuti lewat MoU antara PT KAI dan PT PLN,” kata Herman.

Pages ( 1 of 3 ): 1 23