Jaga Pilkada, Danramil Campaka Gelorakan Sholat Subuh Berjamaah

 

JABARNEWS | PURWAKARTA – Danramil 1904/Campaka Kapten Arm Gatot Widodo beserta seluruh anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kecamatan Cibatu, menunjukkan komitmennya dalam menyukseskan Gerakan Salat Subuh Berjamaah di Masjid.

Selasa (13/2/2018), jajaran Koramil 1904/Campaka bersama warga dan para santri, melaksanakan salat subuh berjemaah di Masjid Rohidatul Janah yang berlokasi di dalam area Pondok Pesantren (Ponpes) Darul Hikmah, Desa Karyamekar, Kecamatan Cibatu, Kabupaten Purwakarta.

Baca Juga:  Pangdam III Siliwangi Buka Dikmata Secata Gelombang II Tahun 2019

“Alhamdulillah, sesuai instruksi Dandim 0619/Purwakarta Letkol Inf Ari Maulana S.Sos, saya beserta para Babinsa, warga, dan para santri bisa melaksanakan salat subuh berjemaah yang dilanjutkan dengan tausiyah oleh Pimpinan Ponpes Darul Hikmah KH Drs Nana,” kata Gatot kepada Jabarnews.com.

Kegiatan tersebut, sambungnya, merupakan bagian dari pembinaan komunikasi sosial antara Koramil 1904/Campaka dengan masyarakat setempat.

Baca Juga:  Wah! Pemerintah Daerah di Jabar Disebut Tak Serius Jalankan Perlindungan Anak, KMPPA Beberkan Buktinya

“Dalam kesempatan tersebut, saya juga mengajak kepada pimpinan ponpes dan para santri khususnya, serta masayarakat pada umumnya, agar selalu menjaga persatuan dan kesatuan bangsa,” ujarnya.

Terutama, tambah Gatot, pada seluruh tahapan penyelenggaraan pilkada serentak seperti sekarang ini.

“Mari kita ciptakan kondusivitas wilayah dengan tetap menjaga persatuan dan kesatuan, serta keamanan dan ketentraman di masyarakat,” katanya.

Baca Juga:  Identitas Mayat yang Terapung di Sungai Ular Serdang Bedagai Masih Misteri

Dirinya juga menginformasikan kepada para santri yang berminat menjadi anggota TNI bisa ikut dalam kegiatan pembinaan di Kodim 0619/Purwakarta.

“Secara khusus saya juga mengucapkan termakasih kepada Pimpinan Ponpes Darul Hikmah KH Drs Nana yang telah menerima kedatangan jajaran Koramil 1904/Campaka dengan sangat baik,” ucapnya.(Gin)

Jabarnews | Berita Jawa Barat