Daerah

Pantau Arus Mudik Tahun Ini, Dishub Subang Mulai Gunakan ATCS Bantuan Pemprov Jabar

×

Pantau Arus Mudik Tahun Ini, Dishub Subang Mulai Gunakan ATCS Bantuan Pemprov Jabar

Sebarkan artikel ini
Petugas Dishub Subang siaga memantau di depan ATCS. (foto: istimewa)

“Dari ATCS ini kita memasang beberapa CCTV di perempatan-perempatan di wilayah kota, dan di wilayah-wilayah yang sering terjadi kemacetan. Contoh di wilayah selatan yang rawah kecelakaan, yaitu di tanjakan Emen dan tanjakan Cijambe,” ujar Kadishub Subang, Dikdik Solihin kepada awak media, Jumat (8/4).

Baca Juga:  BNPB Pastikan Warga Cianjur yang Relokasi Mandiri Tetap dapat Bantuan dari Pemerintah

Kemudian, kata Dikdik, alat ini juga akan dipasang di wilayah Pantura, seperti di Pamanukan. Pamanukan dipilih, selain bisa memantau mengurai kemacetan saat arus mudik, juga untuk memantau daerah rawan banjir.

Baca Juga:  Pelaksanaan Salat Idul Fitri Tingkat Kabupaten Subang Dipindah ke Lapangan Cigadung, Ini Alasannya

“Jadi ketika suatu saat terjadi, kami bisa memantau daerah mana saja yang rawan terkena banjir. Jadi semuanya dikendalikan di posko kita yaitu di Dishub ini,” jelasnya.

Baca Juga:  Sebanyak 103 Laka Lantas Terjadi di Jabar Selama Mudik dan Balik Lebaran 2022

Masih kata Dikdik, pihaknya selalu berkoordinasi terutama dengan Satlantas Polres Subang. Hal itu dilakukan guna membantu masyarakat untuk memperlancar arus lalu lintas di setiap wilayah rawan macet. (red)

Pages ( 2 of 2 ): 1 2

Tinggalkan Balasan