Daerah

Pelaku Pembacokan Keluarga di Tasikmalaya Dikenal Pendiam dan Rajin Ibadah

×

Pelaku Pembacokan Keluarga di Tasikmalaya Dikenal Pendiam dan Rajin Ibadah

Sebarkan artikel ini
Pembacokan.
Ilustrasi pembacokan. (Foto: Dok. JabarNews).

JABARNEWS | TASIKMALAYA – Warga Kampung Ambarayah, Desa Sukadana, Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya digemparkan oleh peristiwa pembacokan brutal yang dilakukan seorang pria bernama Aceng (30) terhadap lima anggota keluarga istrinya, Sabtu (19/7/2025) lalu.

Baca Juga:  Diduga Depresi, Pemuda di Cibeber Cianjur Gantung Diri

Tragedi itu semakin menyayat hati setelah pelaku ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan, diduga mengakhiri hidupnya sendiri.

Pelaku yang disebut pendiam dan rajin ibadah ini ditemukan dengan luka sayatan di leher dan sebuah golok berada di samping tubuhnya. Dugaan sementara, Aceng nekat bunuh diri usai melakukan aksi pembacokan terhadap keluarganya.

Baca Juga:  Diduga Depresi Orang Tuanya Bercerai, Seorang Pemuda di Purwakarta Nekat Gantung Diri

Menurut Kepala Desa Sukadana, Aang Kusnadi, Aceng dikenal sebagai pribadi yang tidak menunjukkan gejala gangguan kejiwaan.

“Tidak pernah menunjukkan tanda-tanda gangguan jiwa. Tapi ternyata bisa sampai melakukan hal seperti ini. Sehingga kami sangat syok,” ujar Aang saat dikonfirmasi, Selasa (22/7/2025).

Baca Juga:  Di Garut, Seorang Suami Temukan Istri dan Dua Anaknya Tewas di Dalam Kamar
Pages ( 1 of 2 ): 1 2