Persib Bandung Resmi Memperkenalkan Victor Igbonefo

JABARNEWS | BANDUNG – “Wilujeng Sumping Igbonefo” demikian poster yang terpampang di beberapa media sosial Persib Bandung. Persib Bandung resmi memperkenalkan rekrutan barunya musim 2020, Victor Igbonefo dan Luizinho Passos, Kamis (9/1/2019).

“Aku sangat senang karena aku merasa di sini adalah rumahku. Dan waktu aku pergi, aku harap suatu saat akan kembali. Sekarang aku kembali ke sini,” katanya.

Baca Juga:  Jual HP Program Sapawarga, Diskominfo Jabar Ancam Beri Sanksi RW

Sempat berkelana ke klub Divisi 1 Thailand, PTT Rayong di musim kompetisi 2019, Igbonefo diikat dengan kontrak berdurasi dua musim dengan opsi perpanjangan selama satu musim. Pemain naturalisasi berdarah Nigeria ini mengaku amat senang dan tak sabar untuk segera merumput.

“Dan dari hati aku, aku tidak mau pergi ke tim lain kecuali Persib Bandung. Jadi waktu diminta balik ke sini, aku sangat senang,” ujarnya.

Baca Juga:  Dipilih Jadi Lokasi TMMD Ke 133 Purwakarta, Begini Kata Camat Cibatu

Banyak hal yang tak bisa dilupakan Igbonefo saat membela Maung Bandung pada musim 2018. Mulai dari atmosfer pertandingan di lapangan hingga keramahan bobotoh di berbagai pelosok Indonesia.

“Aku sangat rindu bobotoh. Aku sangat rindu suasana di stadion. Selalu penuh, di manapun kita pergi bermain, bobotoh selalu datang ke bandara. Semua ini aku rindukan dan aku senang karena tidak menunggu waktu lama bisa merasakan yang hal sama lagi,” imbuhnya.

Baca Juga:  Ramalan Cuaca Kabupaten Purwakarta, Selasa 28 Juni 2022

Igbonefo kembali akan mengenakan nomor punggung 32 pada musim 2020. Victor Igbonefo adalah bek tengah yang kembal direkrut. Pemain naturalisasi ini pernah bersama Persib musim 2018. (Red)