Titik menuturkan, PMI kerap harus mencari pasokan dari luar daerah untuk melayani kebutuhan 1,7 juta penduduk. Pendonor mandiri yang datang langsung ke PMI masih minim.
“Kadang kami harus mendatangkan darah dari luar. Jadi pasokan di daerah sendiri belum mencukupi,” ujarnya.
Upaya menambal kebutuhan darah salah satunya dilakukan lewat kegiatan donor darah yang digelar Polres Tasikmalaya bertepatan dengan peringatan HUT Polwan ke-77. Dari kegiatan itu terkumpul sekitar 60 kantong darah.
“Kami sangat berterima kasih karena donor ini sangat membantu. Apalagi untuk September, kegiatan donor belum terlihat,” kata Titik.