Daerah

Pemerintah Upayakan Pemulangan TKW Asal Garut Korban Penipuan di Arab Saudi

×

Pemerintah Upayakan Pemulangan TKW Asal Garut Korban Penipuan di Arab Saudi

Sebarkan artikel ini
TKW
Ilustrasi TKW. (Foto: GETTY IMAGES).

Sementara itu, Bupati Garut Abdusy Syakur Amin memastikan bahwa pemerintah daerah telah berkoordinasi dengan pemerintah pusat agar pemulangan segera terealisasi.

“Saya mohon bantuan dari pemerintah pusat untuk memfasilitasi agar warga kami bisa cepat kembali,” katanya.

Baca Juga:  Peringati Hari Ibu, Inilah Ucapan Khusus Danmen Armed 2/1 Kostrad

Bupati juga mengingatkan agar kasus ini menjadi pelajaran bersama untuk memperkuat edukasi masyarakat mengenai bahaya penyaluran tenaga kerja ilegal ke luar negeri.

“Kami akan memperkuat komunikasi dan perlindungan bagi warga Garut yang bekerja di luar negeri agar kasus serupa tidak terulang,” tegasnya.

Baca Juga:  Kantongi Identitas, Polisi Kejar Pembawa Bendera HTI di Garut

Sebelumnya, seorang perempuan bernama Dini Sri Wahyuni, warga Kabupaten Garut, mengunggah video di media sosial yang memperlihatkan dirinya terlantar di Arab Saudi. Ia mengaku dijanjikan akan bekerja sebagai petugas kebersihan oleh penyalur tenaga kerja, namun sejak berangkat pada Juni 2025, tidak juga mendapatkan pekerjaan. (Red)

Baca Juga:  Polres Garut Selidiki Kasus TKW Asal Karangpawitan Terlantar di Arab Saudi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Pages ( 2 of 2 ): 1 2