190 Anak Di Jabar Positif Corona, Ini Kata Ridwan Kamil

JABARNEWS | BANDUNG – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberikan respons atas data 190 anak yang terinfeksi virus corona. Emil (sapaan Ridwan Kamil) mengungkapkan sering menemukan orang tua yang menggunakan masker, tapi anaknya tidak.

Padahal, anak-anak dan lansia rentan terpapar virus corona.

“Nah anak ini rawan. Saya amati karena orang tua tidak disiplin, sampling di pasar, orang tuanya pakai masker tapi anaknya enggak. Sementara kan disangkanya virus akan menyerang orang dewasa, justru yang paling rawan itu anak-anak dan lansia,” kata Emil di Mapolda Jabar, Selasa (7/7/2020).

Baca Juga:  Kenaikan Komoditas Pangan di 3 Daerah di Jawa Barat Ini Dinilai Ridwan Kamil Tidak Wajar

Tak hanya itu, anak-anak juga tak bisa disertakan dalam kegiatan besar yang berpotensi menimbulkan kerumunan. Apalagi sejumlah sektor sudah diizinkan beroperasi kembali di masa Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB) di sebagian besar Jawa Barat.

Baca Juga:  42 Wisatawan Positif Covid-19, Ridwan Kamil: Tahun Baru di Rumah Saja!

“Di berbagai protokol disampaikan kegiatan-kegiatan besar yang masif itu anak-anak kalau bisa tidak disertakan,” ucap dia.

Dalam pekan ini, Pemprov Jawa Barat akan merilis berbagai kegiatan yang memiliki risiko rendah hingga tinggi. Daftar tersebut diharapkan dapat menjadi acuan warga Jawa Barat dalam menjalankan aktivitas selama masa AKB.

Baca Juga:  Ridwan Kamil Minta Kelas Menengah Rajin Belanja, Ini Alasannya

“Minggu ini kami akan bikin rilis kegiatan yang risikonya rendah sampai kegiatan yang risikonya paling besar. Risiko yang paling besar itu ada di resepsi pernikahan, acara konser, dan acara nge-gym itu ada daftarnya,” pungkasnya. (Red)