Ada 40 Pegawai Gedung Sate Positif Covid-19, Berli Hamdani: Itu Sudah Sembuh

JABARNEWS | BANDUNG – Kepala Dinas Kesehatan Jawa Barat, Berli Hamdani memastikan, 40 pegawai yang dinyatakan positif Covid-19 di Gedung Sate sudah sembuh. Menurutnya, hasil swab yang dilakukan pada 40 pegawai itu telah menunjukkan hasil negatif.

“Alhamdulillah, kalau dari 40 itu sudah sembuh. Hasil swab sudah negatif,” kata Berli, di Bandung, Jumat (14/8/2020).

Baca Juga:  Pegawai dan Napi di Lapas Tasikmalaya Mendadak Jalani Tes Urine, Ada Apa?

Berli menyebut, daya tahan tubuh yang baik menjadi penyebab para pegawai dinyatakan sembuh. Akan tetapi, masih ada pegawai yang melakukan tes swab ulang meski hasil sebelumnya dinyatakan telah negatif.

Baca Juga:  Jangan Simpan Ponsel di Tempat Ini, Bisa Mengancam Nyawa

Selain itu, para pegawai yang sudah sembuh belum kembali bertugas. Sebab, Pemprov Jabar masih memberlakukan sistem work from home (WFH).

“Sampai hari ini kan masih WFH dan Gedung Sate masih tutup,” ungkapnya.

Sebelumnya, 40 pegawai yang terinfeksi Covid-19 di Gedung Sate terdiri dari kalangan ASN dan non ASN. Mereka yang terinfeksi dipastikan masih berada di usia muda. Informasi terakhir, proses pelacakan atau tracing yang dilakukan Pemprov Jabar terhadap orang yang kontak erat dengan pegawai itu sudah 80 persen. (Rnu)

Baca Juga:  Izin Belum Lengkap, Pollux Technopolis Gencar Beriklan