Dua Titik Di Kabupaten Majalengka Dimintas Waspadai Longsor

JABARNEWS | MAJALENGKA – Warga di dua kecamatan yakni Kecamatan Maja dan Kecamatan Majalengka diminta tetap waspada. Pasalnya, ada jalur bertebing yang dinilai rawan longsor, yakni jalur alternatif Desa Kulur Kecamatan Majalengka dengan Desa Kertabasuki, yang juga tembus ke Cipicung Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka.

Salah seorang warga Maja, yang terkadang memilih rute Cipicung-Kertabasuki-Kulur, Asep mengatakan, pihaknya mengakui jalur alternatif tersebut cukup rawan. Selain bertebing, sisi pinggir jalan lainnya merupakan jurang.

Baca Juga:  Angin Puting Beliung Sapu Pegajahan, Tiga Rumah Rusak

“Memang ada beberapa pinggir jalan yang mulai terlihat longsoran tanah. Selain itu belum ada pembatas pinggir jalan itu. Makanya, saya pelan saja kalau lewat jalur ini,” ungkapnya, Kamis (29/11/2018).

Baca Juga:  Sekuel Film Legendaris Petualangan Sherina Tengah Digodok

Asep maupun warga dan pengendara lain berharap, ada antisipatif nyata untuk menghindari kecelakaan di jalur Maja-Kulur tersebut. Mengingat, situasi dan kondisi jalan yang dinilai cukup rawan.

“Pokoknya, tetap hati-hati dan waspada saja. Kalau hujan besar, lebih baik pilih jalur biasa, jalan raya umum Cigasong-Maja, itu lebih aman,” ujarnya.

Baca Juga:  Pemkab Bandung Barat Siap Laksanakan Pengadaan Penanganan Covid-19

Secara terpisah, Kapolsekta Majalengka AKP Kustadi melalui Bhabinkamtibmas Desa Kulur, Brigadir Diding Suhandi mengingatkan, warga atau siapapun yang lewat jalur Kulur-Cipicung supaya tetap waspada dan berhati-hati.

“Ada sejumlah tebing yang kami nilai rawan longsor, makanya tetap waspada dan hati-hati saja,” ungkapnya. ‎(Rik)

Jabarnews | Berita Jawa Barat