Jaga Kondusifitas Pilkada, Polda Jabar Bentuk Tim Patroli Cyber

JABARNEWS | BANDUNG – Dalam upaya menjaga kondusifitas pilkada 2020 yang akan dilakukan di delapan wilayah di Jawa Barat, Kepolisia Daerah (Polda) Jawa Barat membentuk tim patroli cyber untuk memantau kampanye aman di media sosial (Medsos).

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Jabar, Kombes Pol, Saptono Erlangga, ditemui di Mapolda Jabar, mengatakan sesuai dengan Undang-Undang Pemilu bahwa kegiatan kampanye bisa dilakukan dengan penggunaan Medsos. Pihaknya mengantisipasi adanya pelanggaran kampanye yang akan terjadi di Medsos.

Baca Juga:  Ini Ramalan Zodiak, Rabu 26 Agustus 2020

“Seperti di Undang-Undang Pemilu bahwa kegiatan kampanye bisa dilakukan dengan penggunaan Medsos. Kita sudah siapkan bersama dengan direktorat kriminal khusus, bidang humas untuk melakukan patroli cyber melakukan pantauan di Medsos,” katanya.

Erlangga juga mengatakan, sebagian wilayah di kabupaten/kota yang akan melaksanakan Pilkada pihaknya sudah menyiapkan 10 Kopolisan Resor (Polres) yang diikut sertakan dalam pengamanan tersebut.

Baca Juga:  Keren! Jembatan Megah Bernama Bandung Berdiri Kokoh di Jerman

“Yang melaksanakan pilkada di Jawa Barat kan ada 8 kabupaten dan kota tapi melibatkan ada satu kabupaten dan kota yang diluar wilayah hukum Polda Jabar yang masuk di Polda metro, untuk mengantisipasi adanya berita hoax (bohong) termasuk di dalamnya ada kepala black campaign (kampanye hitam), pemantauan di Pilkada serentak ini,” imbuhnya.

Baca Juga:  Soal Hoaks Anies Dimarahi Surya Paloh, Partai NasDem Bakal Lapor Polisi?

Selain itu, personel yang diturunkan untuk pengamanan tersebut ia mengatakan, jumlah personel yang diturunkan dalam Pilkada Serentak 2020 sebanyak dua per tiga dari total personel yang ada di setiap Polres di masing-masing daerah. (Red)