Lion Air Jatuh, Ada 20 Pegawai Kementerian Keuangan Dan 4 Karyawan PT Timah Dalam Pesawat

JABARNEWS | JAKARTA – Kasubdit Humas Ditjen Pajak Kementerian Keuangan, Ani Natalia mengatakan ada 20 orang pegawai Kementerian Keuangan yang menjadi penumpang Pesawat Lion Air JT-610. Pesawat tersebut dinyatakan jatuh di perairan Karawang.

Selain itu di dalam pesawat tersebut juga terdapa 4 karyawan BUMN PT Timah Tbk (TINS).

“So far data yang kami peroleh ada 20 nama pegawai Kementerian Keuangan yg ada di pesawat Lion Air JT 610,” katanya kepada wartawan di Jakarta, Senin (29/10/2018), dikutip detik.com.

Baca Juga:  Mahfud MD Resmi Mundur dari Jabatan Menko Polhukam!

Dari 20 penumpang tersebut, lanjut Ani, 12 di antaranya merupakan pegawai Ditjen Pajak Kementerian Keuangan. Sebanyak 12 nama pegawai DJP yang ada di pesawat Lion Air JT 610 adalah pegawai KPP Pratama Pangkal Pinang dan KPP Pratama Bangka.

Baca Juga:  Dari Hasil Swadaya, Personel Brigif 15 Kujang Bagikan Sembako bagi Warga Terdampak Covid-19

“Kami masih menunggu statement resmi. Doakan semua penumpang ditemukan selamat ya,” ungkapnya.

Sementara Corporate Secretary PT Timah Tbk, Amin Haris Sugiarto, menyebutkan, ada 4 orang karyawan PT Timah Tbk yang ada di dalam pesawat tersebut. Mereka pergi dalam rangka tugas kantor.

“Sedang dinas, ada 4 orang yang karyawan PT Timah,” ujarnya.

Direktur Utama PT Timah Riza Pahlevi, menambahkan, pihak manajemen PT Timah Tbk saat ini masih menunggu kabar lebih lanjut dari Basarnas.

Baca Juga:  MUI Keluarkan Fatwa Terbaru, Ini Isinya

“Kami sedang konfirmasi. Akan segera kami kabari,” tambahnya.

Pesawat Lion Air JT-610 dinyatakan jatuh. Lion Air itu berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta pukul 06.20 WIB tujuan Pangkal Pinang. Kemudian mengalami lost contact pukul 06.33 WIB. (Des)

Jabarnews | Berita Jawa Barat