Negatif Covid-19, Rektor IPB Kini Bisa Pulang Ke Rumah

JABARNEWS | BOGOR – Rektor Institut Pertanian Bogor atau IPB University Arif Satria dinyatakan negatif Covid-19 setelah menjalani tes usap yang ke-dua kalinya.

Sebelumnya, Arif Satria yang positif virus Corona (COVID-19) sempat menjalani perawatan di rumah sakit. Kini Arif sudah dinyatakan sembuh dari Corona dan diizinkan pulang ke rumah.

Baca Juga:  Amankan Stok Bahan Pokok Jelang Ramadan, Satgas Pangan Polri Lakukan Monitoring

“Syukur Alhamdulillah hasil tes swab kedua saya menunjukkan bahwa saya dinyatakan negatif. Hari ini saya diperbolehkan kembali ke rumah dan akan menjalani isolasi mandiri selama 10 hari sesuai protokol kesehatan,” ujar Arif kepada wartaan, Jumat (25/9/2020).

Baca Juga:  Coba Rukunkan Warga, Dedi Mulyadi Malah Kena Pukul Ember

Arif menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh jajaran IPB, termasuk para mahasiswa yang memberikan support untuknya. Ia juga memberikan apresiasi kepada para tenaga medis yang telah merawatnya sampai sembuh. Arif menjalani perawatan di RS EMC, Sentul.

Sebelumnya, Prof Arif Satria terkonfirmasi positif COVID-19 dari hasil tes usap tanggal 18 September 2020, meski tanpa mengalami gejala apapun.

Baca Juga:  KPK Bongkar Kasus Dugaan Suap Rektor Universitas Lampung, Segini Duit yang Diraupnya

“Di tengah berbagai aktivitas yang padat, atas inisiatif saya sendiri, saya melakukan test swab pada tanggal 18 September dan ternyata hasilnya dinyatakan positif,” terang Prof Arif saat itu. (Red)