Presiden Jokowi Tegaskan Cadangan Beras Harus Ada di Setiap Gudang Bulog

Presiden Jokowi
Presiden Jokowi. (Foto: Istimewa).

“Soal ketersediaan beras untuk wilayah Sumbar aman dan stabil. El Nino tidak berdampak langsung pada produktivitas. Namun, kendati surplus, saya tegaskan cadangan beras di setiap Gudang Bulog harus tetap disiapkan guna mengantisipasi dampak terburuk dari musim kemarau panjang,” ujarnya.

Baca Juga:  Hadapi El Nino, Stok Pangan di Jabar Masih Amankah?

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi secara simbolis juga menyerahkan bantuan Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk masyarakat yang terdampak oleh El Nino, dengan nominal BLT Rp400 ribu.

Bantuan tersebut akan disalurkan dalam dua tahap, yaitu tahap pertama senilai Rp200 ribu pada November, dan kemudian senilai Rp200 ribu pada Desember mendatang.

Baca Juga:  Presiden Jokowi: Perang dan Pembantaian di Palestina Tidak Masuk Nalar dan Nurani

“Bantuan yang diberikan pemerintah ini, agar jangan sampai mengurangi daya beli masyarakat terhadap bahan pangan,” sebutnya.

Kemudian, Presiden juga menyerahkan langsung bantuan pangan cadangan beras pemerintah untuk lima keluarga penerima manfaat (KPM) di Kota Padang. (Red)

Baca Juga:  Soal Zainudin Amali Mundur Jadi Menpora Demi PSSI, Begini Respons Presiden Jokowi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News