Nasional

Sumpah Anggota Wakil Rakyat, Bukan Sekedar Janji

×

Sumpah Anggota Wakil Rakyat, Bukan Sekedar Janji

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | KARIKATUR – Saat ini di beberapa wilayah telah dilakukan pelantikan anggota DPRD terpilih periode tahun 2019-2024. Dalam pelantikan tersebut ada hal penting yang menjadi sorotan publik, yaitu momen pembacaan sumpah yang diucapkan oleh para anggota wakil rakyat tersebut.

Baca Juga:  Dedi Mulyadi Minta Negara Dorong Sektor Tradisional Keunggulan Bangsa Indonesia

Masyarakat berharap para wakil tersebut dapat menjalankan tugasnya dengan baik dalam lima tahun kedepan, dan mempertanggung jawabkan sumpah yang telah ucapkan pada saat pelantikan.

Baca Juga:  Resmi, Erick Thohir Jadi Ketum PSSI Untuk Periode 2023-2027

Sesuai sumpahnya para anggota DPRD kiranya memenuhi kewajibannya sebagai wakil rakyat dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, sesuai dengan peraturan perundang-undangan dengan berpedoman pada Pancasila dan Undang-Undang Dasar tahun 1945.

Selain itu, bekerja sungguh-sungguh demi tegaknya kehidupan demokrasi, mengutamakan kepentingan bangsa dan negara, memperjuangkan aspirasi rakyat untuk mewujudkan tujuan nasional demi kepentingan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (Dod)

Baca Juga:  Ridwan Kamil Jadi Bukti Tidak Ada Mahar Politik di Partai Golkar, Airlangga Hartarto Bilang Begini

Jabar News | Berita Jawa Barat

Tinggalkan Balasan