Pelanggar Tindak Pidana Ringan Menjual Obat dan Minuman Beralkohol Tanpa Izin Disidang

Kepala Seksi Penyidikan dan Penindakan Satpol PP Kota Bandung, Mujahid Syuhada */Humas Pemkot Bandung/

JABARNEWS | BANDUNG – Pelanggar tindak pidana ringan yang kedapatan menjual obat-obatan dan minuman beralkohol tanpa izin disidang Pengadilan Negeri (PN) Bandung Kelas 1A Khusus, Jumat 17 Maret 2023.

Sidang tersebut merupakan tindak lanjut dari kegiatan Cipta Kondisi minuman beralkohol dan obat-obatan tanpa izin jelang Ramadan yang digagas oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Kota Bandung serta kepolisian.

Baca Juga:  Polisi Beri Warning Untuk Pelajar

Kepala Seksi Penyidikan dan Penindakan Satpol PP Kota Bandung, Mujahid Syuhada menjelaskan, pelanggar tertib usaha tertentu yang terjaring pada Cipta Kondisi minuman beralkohol dan obat-obatan tanpa izin menjelang bulan Ramadan, Kamis 16 Maret 2023 menjalani sidang di PN Bandung Kelas 1A Khusus, Jumat 17 Maret 2023.

Baca Juga:  Akhirnya, Satpol PP Tertibkan Reklame Ilegal di Kota Bandung

“Ini merupakan tindak lanjut dari proses Cipta Kondisi yang digelar kemarin di beberapa tempat di Kota Bandung,” jelas Mujahid Syuhada, Bandung, Jumat 17 Maret 2023.

Baca Juga:  Pemkot Bandung Distribusikan 50 Ribu Paket Sembako Bersubsidi