Mewakili Pemain Persib, Ardi Minta Maaf Pada Bobotoh

JABARNEWS | MAKASSAR – Gagal kembali meraih poin setelah dikalahkan PSM Makassar dengan skor tipis 1-0, Ardi Idrus sampaikan permintaan maafnya kepada seluruh bobotoh yang sudah mendukung Persib setiap hari.

Mewakili pemain, Ardi mengaku dirinya tak bisa berbicara banyak tentang kekalahan Persib itu. Disebutkannya, pelatih yang nanti akan melakukan evaluasi terhadap tim maupun pemain dari kekalahan itu.

Baca Juga:  Pertandingan Persahabatan Persib-Bhayangkara FC Batal

“Saya sebagai pemain minta maaf kepada seluruh bobotoh yang tiap hari mendukung Persib. Kita tetap akan berjuang bersama teman-teman. Dan mudah-mudahan dipertandingan selanjutnya kita bisa bangkit,” ujar Ardi usai pertandingan, Rabu (24/10/2018).

Baca Juga:  Persib Kembali Datangkan Satu Pemain Potensial Dari Tanah Papua

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Andi Mattalatta, Makassar , Rabu (24/10/2018) sore, Ardi merupakan salah satu pemain yang diganjar kartu kuning oleh wasit Tabrani. Kendati begitu pemain bernomor punggung 3 ini enggan berkomentar tentang kepemimpinan wasit.

Baginya sebagai pemain, dia hanya akan memikirkan performanya saja. Sedangkan masalah wasit dia menyerahkannya kepada manajamen ataupun pelatih.

Baca Juga:  Robert Albert Beberkan Waktu Terbaik Persib Gelar Latihan Perdana

“Di lapangan yang berhak protes wasit itu kapten tim, pemain senior terserah mereka mau protes. Tapi kalau saya ya kalau sudah keputusan wasit tetap begitu ya mau diapain lagi,” pungkasnya. (Ely)

Jabarnews | Berita Jawa Barat