Penting Bagi Tim Dan Bobotoh, Persib Bidik 3 Poin

JABARNEWS | BANDUNG – Sadar menjadi laga penting bagi tim dan juga bobotoh, pelatih Persib Bandung, Mario Gomez bidik tiga poin pada laga tunda kontra Persija Jakarta, Sabtu (30/6/2018).

“Ini pertandingan penting bagi kita dan bobotoh, saya selalu katakan sebelunya, 3 poin. 3 poin itulah yang akan kita ambil,” ujar Gomez kepada wartawan, usai latihan di Stadion Arcamanik Bandung, Kamis (28/6/2018).

Menurut pelatih asal Argentina ini, tiga poin yang akan dicurinya dari tim berjuluk Macan Kemayoran nanti sangat penting bagi gairah tim, bobotoh, dan pemain. Oleh sebab itulah dia menganggap laga yang seharusnya digelar pada 28 April itu sangat penting.

Baca Juga:  Demi Timnas Gelandang Persib Rela Persingkat Jatah Liburan

“Pertandingan ini akan sangat berbeda. Tapi target kita tetap, selalu tiga poin,” sebut Gomez.

Sebagai pelatih yang sudah pernah melatih sejumlah tim di beberapa negara termasuk Malaysia, Gomez mengaku duel antara dua tim besar yang disebutnya derby itu bukanlah yang pertama kalinya. Disampaikannya, dalam setiap kompetisi pasti selalu ada laga derby. Sebut saja di Argentina ada derby Boca Junior dan River Plate, AC Milan dan Inter Milan di Italia, derby Barcelona dan Real Madrid di Spanyol.

Baca Juga:  Hadapi Tuan Rumah, Barito Putra U-19 Waspadai Persib Muda

Meski begitu, Gomez menegaskan jika dirinya menginginkan skuat Maung Bandung meraih tiga poin bukan di pertandingan melawan Persija saja. Akan tetapi dalam setiap pertandingan dia ingin agar timnya bisa memenangkan setiap pertandingan.

“Kita respek kepada semua tim dan pemain. Tapi kita tidak takut kepada siapapun. Kita hanya ingin bermain, dimanapun dan memenangkan pertandingan.” tegasnya.

Baca Juga:  Persib Bandung Lolos Verifikasi Lisensi AFC, Persija?

Dijamu Persija Jakarta di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu kepolisian (PTIK) Jakarta, Gomez mengatakan, dirinya hanya akan membawa 19 pemain. Mengenai kondisi pemain sendiri pelatih berusia 61 tahun ini memastikan kondisi semua pemain siap dimainkan.

“Kita hanya tidak bisa memainkan Supardi karena sanksi yang diterimanya. Tapi pemain lain kondisinya bagus. Di pertandingan nanti, saya hanya menginginkan wasit bisa memimpin pertandingan dengan baik,” tandasnya. (Ati)

Jabarnews | Berita Jawa Barat