Persib

Persib Bandung Kalahkan Madura United pada Leg Pertama Final Championship Series Liga 1

×

Persib Bandung Kalahkan Madura United pada Leg Pertama Final Championship Series Liga 1

Sebarkan artikel ini
Persib Bandung
Persib Bandung saat melawan Madura United pada leg pertama babak final Championship Series Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (26/5/2024). (Foto: Persib Bandung).
Persib Bandung
Persib Bandung saat melawan Madura United pada leg pertama babak final Championship Series Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Minggu (26/5/2024). (Foto: Persib Bandung).

Persib mendapatkan kesempatan melalui kesalahan lini belakang Madura United. Namun, tendangan Febri Hariyadi dari dalam kotak penalti bisa diblok Cleberson.

Rezaldi dan Ciro melakukan kombinasi satu-dua di dekat kotak penalti Madura United. Umpan tarik kemudian dikirimkan Rezaldi ke David da Silva. Tendangan David masih terbentur lini pertahanan Madura United.

Baca Juga:  Masih Cidera Beckham Tidak Diajak Ke Sleman

Peluang emas didapatkan David da Silva. Mendapatkan umpan jauh dari Alberto Rodriguez, David yang terlepas dari jebakan offside berhasil memenangi sprint dari Cleberson. Namun eksekusi akhirnya masih belum membahayakan gawang Frigeri.

Baca Juga:  Ini Harapan Robert Alberts di Momen Ulang Tahun Persib

Gol! Persib berhasil membuka skor menit 70. Ciro menjebol gawang Madura United melalui chip bola yang gagal dijangkau Frigeri. Skor 1-0 untuk Persib.

Baca Juga:  Jelang Duel El Clasico Persib vs Persija, Vandalisme Provokatif Muncul di Bandung

Madura United tidak tinggal diam. Kesempatan diperoleh melalui umpan tarik Dalberto dari sisi kanan pertahanan Persib. Sayang, bola gagal dieksekusi dengan baik oleh Malik Risaldi dan Rivera.

Pages ( 3 of 4 ): 12 3 4