Aktivasi Ruang Publik, Perpustakaan Cimahi Tingkatkan Kesadaran Literasi Masyarakat

JABARNEWS | KOTA CIMAHI – Untuk memfasilitasi kebutuhan masyarakat dalam kegiatan literasi Perpustakaan Umum Kota Cimahi berupaya mengaktivasi ruang publik. Sejak menempati lokasi baru di Jalan Daeng Ardiwinata 2017 lalu banyak digelar berbagai kegiatan yang mengikutsertakan komunitas dan pelajar.

Kegiatan tersebut di antaranya kelas menulis, Hayu Maca dan Kampung Dongeng. Meski terkendala tempat, tak mengurangi animo masyarakat dalam berkegiatan. Terutama, anak-anak yang betah menghabiskan waktu membaca buku cerita, mendengar dongeng hingga membuat prakarya.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Hari Ini Senin 7 November 2022 Aries, Taurus dan Gemini

“Kami menyediakan tempat saja, silakan bagi masyarakat maupun komunitas kalau mau berkegiatan. Tinggal atur jadwal kapan dan menyiapkan talentnya,” ujar Kasi Layanan dan Promosi Perpustakaan Umum Kota Cimahi, Budi Anwar, Jumat (25/01/2019).

Di samping itu, Perpustakaan Umum Kota Cimahi mewadahi minat pelajar terutama Sekolah Dasar untuk mengikuti lomba bercerita tingkat kota yang berlangsung Maret nanti.

“Sebenarnya, kita mengejar agenda provinsi sampai tingkat nasional yang berencana menghelat lomba serupa. Melibatkan terutama pada siswa kelas 4 sampai 5 SD,” terangnya.

Baca Juga:  Seragam Guru PNS dengan Honorer di Jabar Akan Dibedakan

Beberapa program lainnya bertujuan meningkatkan minat baca masyarakat di antaranya Cimahi Reading Habbit, bedah buku, kelas menulis, dan mobil Perpustakaan Keliling (Perpusling). “Kegiatan tersebut bertujuan untuk mengasah kemampuan masyarakat memperluas wawasan. Apalagi mengantisipasi hoaks yang kian marak,” paparnya.

Saat ini, jumlah pengunjung perpustakaan mencapai 150 orang setiap harinya meliputi golongan pelajar maupun umum. Dengan jumlah koleksi buku sebanyak 13.485 buah dan 23.291 eksemplar. Tahun ini perpustakaan berencana mengadakan sekitar 600 buku di antaranya buku pelajaran, novel, dongeng dan pengetahuan umum.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo: Ini Saatnya Kamu Bertemu Dengan Orang Baru

Salah seorang pengunjung yang masih duduk di kelas 4 Sekolah Dasar Kota Cimahi, Aldi nampak antusias membaca buku cerita berjudul “Kumpulan Dongeng Nusantara”. Ia nampak menikmati narasi cerita Lutung Kasarung. “Lagi mau baca dongeng, biasanya ke sini sama temen-temen baca buku bareng,” ujarnya sembari menebar senyum. (Afr)

Jabarnews | Berita Jawa Barat