Kabair Baik, Sekarang Kanker Bisa Disembuhkan

Kabar Baik, Sekarang Kangker Bisa Disembuhkan

JABARNEWS | BANDUNG – Sebuah penelitian terbaru terkait perawatan terhadap kanker kolorektal memiliki tingkat keberhasilan sebesar 100 persen. Hal itu dianggap cukup mengesankan, mengingat tidak semua uji klinis obat kanker bisa sukses.

Uji coba dilakukan terhadap 12 subjek pengidap kanker kolorektal itu digagas oleh peneliti dari Memorial Sloan Kettering Cancer Center (MSKCC). Perawatan yang diterapkan terhadap pasien adalah pengobatan imunoterapi eksperimental.

Dari uji coba tersebut, semua peserta studi mengalami remisi, yaitu kondisi dimana pasien kanker tidak lagi memerlukan obat. Kondisi itu dicapai setelah pasien menerima delapan dosis obat dostarlimab.

Hanna Sanoff dari Pusat Kanker Komprehensif Lineberger University of North Carolina mengatakan bahwa tumor di tubuh masing-masing subjek tidak lagi terdeteksi oleh endoskopi, MRI, pemindaian PET, atau pemeriksaan fisik.

“Ini adalah obat-obatan imunoterapi yang bekerja tidak dengan menyerang kanker itu sendiri secara langsung, tetapi sebenarnya membuat sistem kekebalan seseorang melakukan pekerjaan tersebut,” jelas Sanoff seperti dilansir dari NBCNews, Rabu (29/6/2022).