Kemenangan Manchester United Perpanas Klasemen Liga Inggris

JABARNEWS | BANDUNG – Liga inggris saat ini sudah memasuki pertengahan musim, sejak dulu pertandingan liga inggris telah menjadi tontonan yang ditunggu-tunggu oleh kebanyakan orang di belahan dunia manapun.

Apa lagi karena liga inggris merupakan salah satu liga yang sulit diprediksi calon juaranya, karena semua laga yang disajikan dengan sangat apik dengan komposisi pertim yang seimbang satu sama lain.

Baca Juga:  El Rumi Pamer Momen Ngopi Bersama Sintya Marisca, Netizen: What!

Tetapi itu semua bukan berarti liga inggris tidak mempunyai tim besar yang menonjol, dalam liga inggris ada beberapa tim yang di yang menonjol diantaranya ada Liverpool dan Manchester United.

Di pekan ke-16 tahun 2020-2021 ini klasemen liga tersebut kembali memanas karena saling kejarnya poin antara Liverpool dengan Manchester United untuk meraih pimpinan klasemen yang sekarang selisih 3 poin.

Baca Juga:  Berikut Beberapa Tempat Destinasi Seru Yang Ada Di Kabupaten Sumedang

Usai mengalahkan lawannya Wolves, Manchester United berhasil memepet petinggi klasemen saat ini.

Dilansir dari Goal.com Manchester United saat ini masih bertengger di peringkat ke-2 sedangkan klasemen Masih dipegang oleh Liverpool, tetapi Manchester United masih menyisakan satu pertandingan, disusul dengan Leicester di posisi ke-3 dengan 29 poin , Everton di posisi ke-4 dengan poin yang sama yaitu 29 poin, serta Aston villa di posisi ke-5 dengan 26 poin.

Baca Juga:  Trase KA Cepat Jakarta-Bandung Direncanakan Rampung 2021 Mendatang

Rentetan diatas berikut adalah jajaran klasemen yang menghuni lima besar di kasta tertinggi liga Inggris. Hingga saat ini belum ada tim yang paling diunggulkan berpotensi mendapatkan gelar juara kasta liga tertinggi di Inggris tersebut.

Penulis: Muhammad Amaludin