Tiga Cara Yang Bisa Kalian Lakukan Untuk Berhenti Minum Kopi

JABARNEWS | BANDUNG – Kopi merupakan salah satu minuman kesukaan banyak orang. Sejumlah penelitian mengungkap bahwa minuman ini memiliki sejumlah manfaat kesehatan yang berguna bagi tubuh.

Namun, tak semua orang bisa untuk mengonsumsi minuman ini. pada beberapa kasus, seorang peminum kopi secara rutin juga harus menghentikan kebiasaan mereka ini karena sejumlah alasan kesehatan.

Oleh sebab itu berikut beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk berhenti minum kopi yakni:

Baca Juga:  Kota Bogor Catat 10 Pasien Positif Covid-19 Meninggal dalam Sepekan

Pertama. Berhenti Perlahan – Dr. Graham menyarankan agar memberi waktu empat minggu sebelum dapat berhenti sepenuhnya. Lakukan secara perlahan dalam jangka waktu itu agar tidak muncul efek samping seperti di atas.

Kamu bisa melakukannya dengan mengurangi frekuensi minum kopi secara perlahan dan jumlahnya juga. Pada minggu keempat, kamu disarankan untuk berhenti mengkonsumsinya sama sekali.

Baca Juga:  Ramalan Zodiak Hari Ini Untuk Pemilik Rasi Bintang Cancer, Leo dan Virgo

Kedua. Ganti dengan Teh – Mengganti kopi menjadi teh bisa menjadi cara yang kamu lakukan untuk mulai mengurangi kebiasaan minum kopi secara perlahan.

Sejumlah jenis teh hanya memiliki kandungan kafein yang rendah atau bahkan tidak sama sekali sehingga sangat cocok sebagai pengganti kopi. Tentunya hal tersebut bisa kalian coba.

Baca Juga:  Rekomendasi Usaha Tanpa Modal Dan Bisa Dilakukan Di Rumah

Ketiga. Lakukan Olahraga Pagi – Banyak orang mengonsumsi kopi untuk mendapat dorongan energi di pagi hari. Sebagai penggantinya, kamu bisa melakukan olahraga di pagi hari untuk meningkatkan energimu.

Kamu bisa melakukan berbagai macam olahraga seperti berlari, yoga, atau hanya sejumlah pemanasan untuk mendapat manfaat ini. Melakukannya bisa meningkatkan dopamin yang setara seperti konsumsi kopi. (Red)