Hanya Dua Kabupaten Di Jabar Yang Tidak Dapat Kuota CPNS

JABARNEWS | BANDUNG – Sekretaris Daerah Jawa Barat Iwa Karniwa menandatangani kesepakatan kerjasama antara Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan Provinsi Jabar dan Pemerintah Daerah Kab/Kota terkait pelaksanaan Seleksi CPNS 2018 dalam hal kesepakatan sarana dan prasarana.

“Kita sekarang melakukan langkah kerjasama antara BKN, Provinsi Jawa Barat dan juga dengan kabupaten kota,” kata Iwa ditemui di Aula Gedung Sate Bandung, Rabu (10/10/2018).

Iwa mengungkapkan dari 27 kota dan kabupaten di Jawa Barat terdapat dua daerah yang tidak mendapatkan formasi, yakni Kabupaten Kuningan dan Kabupaten Cianjur. Menurut Iwa hal ini dikarenakan, kedua daerah tersebut memiliki biaya belanja daerah yang cukup besar, sehingga dapat memanfaatkan SDM yang ada.

Baca Juga:  Pendakian Gunung Gede Pangrango Ditutup Hingga 22 Agustus

“Kalau Kabupaten Kuningan kan biaya pegawainya besar hampir di atas 60 persen, begitu pula Kabupaten Cianjur, sehingga bisa memanfaatkan SDM yang ada. Jadi dari 27 kota dan kabupaten hanya 25 wilayah yang mendapatkan formasi,” jelas Iwa.

Dengan dilakukannya kesepakatan tersebut maka seleksi CPNS di Jawa Barat akan dilakukan secara dengan sistem computer assisted test (CAT). Sistem ini diyakini akan lebih transparan dan akuntabel.

“Dimana perserta saat itu juga tahu, setelah dia tes sejam kemudian yaitu lulus atau tidaknya,” ujar Iwa seraya menambahkan, sehingga dengan cara demikian akan mendapatkan PNS yang sesuai yang harapan.

Baca Juga:  Warga Nagrak Purwakarta Keberatan Pembebasan Lahan KCIC

Iwa mengungkapkan, pendaftaran CPNS akan diperpanjang hingga Senin 15 Oktober mendatang, sehingga dengan ini dapat memberikan kesempatan yang lebih luas lagi bagi masyarakat Jawa Barat khususnya.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia dan BKN memberikan Formasi CPNS sekitar 13.029 formasi. Khusus untuk CPNS di 25 kabupaten/kota disediakan 11.944 formasi.

Untuk formasi di Pemprov Jabar terdapat 1.085 formasi, yang terdiri dari kategori tenaga guru SMA, SMK, dan SLB sekitar 925 formasi, 95 untuk tenaga kesehatan, 96 tenaga teknis, dan satu formasi untuk eks tenaga honorer kategori dua.

Baca Juga:  Waspada! Kenali Tanda Serangan Jantung Ini Sebelum Terlambat, Salah Satunya Gangguan Tidur

Berdasarkan data jumlah pelamar untuk formasi CPNS Pemprov Jabar sampai 9 Oktober 2018 telah mencapai sekitar 17.000 lebih untuk kuota formasi 1.085. Pendaftaran masih berlangsung melalui sscn.bkn.go.id dan ditutup Senin, 15 Oktober 2018.

“Jumlah pelamar untuk wilayah Provinsi Jabar sampai dengan Selasa 9 Oktober 2018 sudah mencapai 17 ribu lebih untuk Jabar untuk Pemprov,” pungkasnya.

Adapun untuk lokasi tes CPNS di Jawa Barat terdapat lima titik, yaitu di Sor Arcamanik Bandung, Universitas Telkom Bandung, Komplek pemda tegal beriman kab Bogor, Gedung serba guna balaikota Tasikmalaya, dan The Radiant Hotel Cirebon. (Mil)

Jabarnews | Berita Jawa Barat