Sajabar

Ineu: Dalam Tiga Bulan RPJMD Harus Sudah Tersusun

×

Ineu: Dalam Tiga Bulan RPJMD Harus Sudah Tersusun

Sebarkan artikel ini

JABARNEWS | BANDUNG – Ketua DPRD Jawa Barat (Jabar) Ineu Purwadewi Sundari mengatakan, dalam waktu tiga bulan ini RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Gubernur baru Jabar harus sudah tersusun.

“Didalam peraturan 3 bulan ini harus tersusun RJPMD walaupun kita melihat dari program, visi misi masih beberapa hal prioritas yang dilakukan di Pemprov Jabar, misalnya masalah pendidikan, kesehatan, sebetulnya masih sama lah,” kata Ineu ditemui di Gedung DPRd Jabar, Kamis (6/9/2018).

Baca Juga:  Kasus Covid-19 Di Serdang Bedagai Meningkat, Koramil 11 Tanjung Beringin Himbau Ini

Ia berharap penekanan-penekanan terhadap janji Gubernur baru saat ini dapat segera dituangkan dalam RPJMD, sehingga nanti dalam pelaksanaannya dapat diukur apakah janji-janji dari Gubernur sudah terpenuhi atau tidak.

Baca Juga:  NasDem Dukung Pembangunan Istana di Papua Jika Tersedia Budget

“Menjadi ukuran juga bagi kami dalam melakukan pengawasan di DPR,” ujarnya.

Terkait rencana Emil untuk merubah kurikulum SMA sederajat, Ineu berpendapat memang harus ada evaluasi yang perlu dilakukan, dan perlu ada perbaikan, dimana menurutnya lulusannya harus bisa bekerja.

Baca Juga:  Timnas U-23 Datang Lebih Awal ke Tajikistan, Shin Tae-yong Ungkap Alasan Ini

“Ini harapan terus menambah perbaikan di dunia pendidikan khususnya di Jabar,” pungkasnya. (Mil)

Jabarnews | Berita Jawa Barat

Tinggalkan Balasan