Ini Keputusan Gomez Untuk Ardi Idrus

JABARNEWS|BANDUNG – Setelah menjalani trial selama lima hari, Pelatih Persib, Mario Gomez, akhirnya memberikan keputusan terhadap nasib Ardi Idrus. Kepada wartawan, Ardi mengaku dia baru saja mendapatkan keputusan dari Gomez yang menginginkannya untuk memperkuat Persib musim ini.

“Tadi baru ada keputusan dari Pelatih sama Soler (Fernando). Alhamdulillah udah masuk sini (Persib), tinggal tunggu dari manajemen saja secara finansial,” kata Ardi, kepada wartawan, di Mess Persib, Jln. Ahmad Yani Bandung, Jumat (23/03/2018).

Pemain kelahiran Ternate ini mengaku senang karena bisa berlabuh di tim sebesar Persib. Bergabung dengan skuat Maung Bandung, Ardi pun tak mau terlena dan akan berusaha memberikan yang terbaik. Melihat target Gomez yang ingin memperbaiki prestasi Persib musim ini, membuatnya bertekad untuk terus bekerja keras untuk membantu Gomez mewujudkan targetnya itu.

Baca Juga:  Aplikasi e-Tanam, Dorong Minat Tanam Pohon di Jabar

“Ya saya senang ya, saya pribadi bukan terlena tapi saya akan berusaha lagi. Taget pelatih itu sangat luar biasa, makanya saya harus terus kerja keras buat membantu mencapai target itu,” ujarnya.

Meskipun sudah mendapatkan keputusan dari Gomez, akan tetapi pemain yang pernah memperkuat PSS Sleman ini mengaku masih belum tahu kapan kepastian untuk kontrak. Menurutnya, karena statusnya saat ini merupakan bek sayap Semen Padang, jadi manajemen Persib harus melakukan komunikasi terlebih dulu dengan manajeman Kabau Sirah.

Baca Juga:  Langgar Prokes, Kabupaten Bekasi Masih Berlakukan Sanksi Tipiring

Semen Padang sendiri, diakui Ardi memang sudah mengizinkannya untuk menjalani trial dengan Persib. Jadi, untuk masalah kontrak Ardi menyerahkannya pada manajemen.

“Semen Padang udah ngijinan buat saya ke sini (Persib). Jadi enggak ada masalah sama menejemen di sana. Karena sebenarnya Persib sudah minta saya sejak Minggu lalu, tapi saya baru bisa sekarang. Jadi untuk masalah kontrak, sementara ini manajemen Persib akan kontak manajemen Semen Padang,” ungkapnya.

Baca Juga:  Puluhan Wartawan di Cianjur Disuntik Vaksin Covid-19

Untuk masalah nomor punggung sendiri, Ardi menyebutkan sekarang ini dia sudah memakai jersey nomor 27. Padahal, lanjut dia, biasanya dia memakai nomor 37 sebagai nomor punggung.

“Tapi nomor 37 sudah dipakai Muchlis, striker buas juga. Tapi kalau masalah nomor sih enggak masalah, berapa pun nomornya,” tegasnya. (Ati)

Jabarnews|Berita Jawa Barat